Sambut Ramadhan, Jemaah Masjid Nurul Hidayah Gotong Royong

PEKANBARU (KR) Puluhan jemaah melaksanakan gotong royong di Masjid Nurul Hidayah, Jl Surabaya, Kelurahan Tangkerang Selatan, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Minggu (23/2).

Kegiatan ini dalam rangka menyambut Bulan Ramadhan 1446 H. Tampak hadir Ketua Masjid Nurul Hidayah Heri Indra, Ketua RW 03 Kelurahan Tangkerang Selatan Jefry Handoko, Ketua RT 01 RW 03 Arkadia, Ketua Pemuda RT 01 RW 03 Okta Dwi Saputra serta puluhan warga. 

Menurut Arkadia, gotong royong bertujuan untuk membersihkan masjid sehingga nyaman saat jemaah menjalankan ibadah shalat. “Ini kegiatan rutin. Kami laksanakan setiap menjelang bulan puasa. Harapannya jemaah nyaman shalat tarawih, tadarus maupun ibadah lainnya,” kata Arkadia. 

Warga terlihat membersihkan platfon, kaca jendela masjid, lantai, saluran air, mimbar dan toilet. Kegiatan ini diikuti orang tua, remaja dan anak-anak. (FA)

Array
Related posts
Tutup
Tutup