NasDem Riau Harapkan Gubernur Wahid Bantu UMKM

Wabend DPW NasDem Riau Eva Nila Juwita

PEKANBARU (KR) Wakil Bendahara DPW Partai NasDem Riau Eva Nila Juwita mengharapkan Gubernur Riau terpilih Abdul Wahid memperhatikan nasib usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Menurut Eva, UMKM kesulitan berkembang karena minim fasilitas dan permodalan. 

“Industri rumah tangga masih membutuhkan perhatian pemerintah daerah. Oleh sebab itu, Gubernur Riau terpilih diharapkan peduli nasib usaha kecil,” kata Eva kepada Kanal Riau, Senin (17/2). 

UMKM sangat menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia, yakni memberikan kontribusi 60 persen kepada produk domestik bruto (PDB). Industri kecil juga menyerap tenaga kerja hingga 97 persen. 

Eva mendorong Pemprov Riau memperluas fasilitas usaha, seperti pusat kuliner dan menggalakkan pameran UMKM. Tujuannya untuk membantu pemasaran produk lokal tersebut. “Salah satu kendala UMKM adalah terbatasnya pemasaran. Kalau diberi ruang lebih luas, ini sangat membantu,” kata Eva.

Ia juga mengharapkan bantuan modal UMKM semakin ditingkatkan. Selama ini, pedagang kecil selalu terkendala persoalan klasik, yakni modal usaha sehingga lambat berkembang. “Kami mengharapkan Gubernur Riau punya atensi disini. Jika UMKM semakin maju, tentu kesejahteraan keluarga meningkat,” kata Eva. 

Presiden Prabowo Subianto akan melantik Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Abdul Wahid-SF Hariyanto di Istana Kepresiden di Jakarta, 20 Februari 2025. Pelantikan juga dilaksanakan serentak dengan bupati dan walikota terpilih hasil pilkada 2024. (FA)

Array
Related posts
Tutup
Tutup